Cabang ke-16 Wizzmie di Surabaya, Antrean Masih Mengular!

Cabang ke-16 Wizzmie di Surabaya, Antrean Masih Mengular!

Posted by Fullstop Indonesia on 11 October 2023

Wizzmie baru saja menambah outlet barunya di SURABAYA lagi lho, teman-teman!

Kali ini dimana ya? Hayooo tebak!

Yap, tepatnya tanggal 8 Oktober lalu Wizzmie buka cabang ke-16 nya di Stasiun Kota Surabaya. Masih konsisten dengan hasil opening di outlet-outlet sebelumnya yang mengundang antrean panjang dan mencuri perhatian sekitar, FULLSTOP sebagai Creative Agency yang membantu Wizzmie dari NOL benar-benar terkagum karena brand recognition Wizzmie memang cukup kuat.

Nggak hanya karena brand recognition, FULLSTOP Branding Agency Indonesia lebih tepatnya juga masih terheran-heran dengan antusiasme yang datang dari target market Wizzmie ini. Euforia seperti ini memang menjadi salah satu bukti bahwa viral marketing yang menjadi salah satu marketing strategy Wizzmie, cukup kuat untuk mempengaruhi FOMO teman-teman.

Seperti yang pernah FULLSTOP Branding Agency Surabaya sampaikan di sini, brand image yang sekaligus juga marketing strategy Wizzmie dengan highlight antrean mengular di setiap opening ini membuat orang pada akhirnya juga penasaran, datang dan cobain aneka MIE PEDAS VIRAL satu ini.

Jujur saja, FULLSTOP Creative Agency Surabaya merasa susah-susah gampang untuk menyusun marketing strategy dan branding strategy franchise hingga berhasil viral. Eits, tapi seperti biasanya, FULLSTOP pasti spill kok soal marketing strategy dan branding strategy dari Wizzmie ini. Di Opening Wizzmie kali ini, apa sih yang bikin antreannya tetep mengular? Kita cek sama-sama yuk!

Brand Highlight: Self-Order Machine “Anti-Antre”

Tahukah kalian kalau di Wizzmie terdapat Self-Order Machine yang bikin kalian nggak perlu antre? Biasanya highlight antre yang MENGULAR, sekarang mengenalkan self-order machine yang bisa membantu pengunjung menghindari antrean panjang. Karena kali ini merupakan opening outlet Wizzmie yang ke-16 dan bukan outlet pertama di Surabaya, FULLSTOP Creative Agency Surabaya berusaha agar Wizzmie tetap viral di mata audience. Yaitu dengan memperkenalkan kembali Unique Selling Point self-order machine. Sebenarnya sudah ada self-order machine sejak outlet pertama Wizzmie di Jemursari. Tapi… karena kali ini Wizzmie kembali buka di Surabaya setelah lama buka cabang di mana-mana, highlight self-order kembali diangkat.

Hal inilah yang dilakukan Tim KOL Management FULLSTOP saat memberikan brief campaign di Opening Wizzmie Stasiun Kota Surabaya kemarin. Agar audience Wizzmie nggak hanya ter-trigger dengan konten antrean yang mengular, sepertinya saat inilah Wizzmie harus dikenal juga karena self-order machine yang bermanfaat banget!

Selain itu, highlight service satu ini tentunya juga untuk tetap develop brand Wizzmie yang pelayanannya diutamakan lho, teman-teman. Masih ingat kan, tim operasional Wizzmie dan FULLSTOP Branding Agency Indonesia sempat menyediakan area dengan kanopi untuk antrean yang mengular?

Hal inilah yang Tim KOL Management dan Wizzmie angkat agar brand image Wizzmie yang selalu gercep melayani pesanan, nggak hilang ditelan bumi. Biar pengunjung Wizzmie nggak takut juga ada kesenjangan antara yang antre dan pesan sendiri, Tim KOL Management FULLSTOP tentunya nggak boleh ‘miss’ dong untuk memperhatikan hal seperti ini. Tetap meng-highlight area Wizzmie yang luas, tentunya secara soft-selling akan mempertahankan brand recognition Wizzmie yang nyaman untuk nongkrong dan hemat di kantong!

Marketing via Headline “Bau-Bau Apa Nih?”

Kalau sebelumnya mengangkat campaign yang sedang viral “Berchandya,...Berchandyaaa..” saat opening di Pasuruan, kali ini campaign yang diangkat menyertakan headline “Bau-Bau Apa Nih?”.

Menurut FULLSTOP Branding Agency Surabaya sebagai official social media activation agency Wizzmie, headline ini cukup membuat seseorang penasaran di bagian opening campaign. Melansir dari National Geographic, indera penciuman merupakan indera paling kuat. Indera penciuman merupakan indera pertama yang berevolusi pada sistem tertua multisel kita. Indera yang kita gunakan melalui hidung ini menjadi indera yang satu-satunya langsung masuk ke cortex (tanpa melalui sistem sensorik di otak manusia. Digabung dengan marketing campaign via social media activation, headline “bau-bau apa nih?” sukses menarik perhatian audience Wizzmie di detik-detik pertama konten yang dipost.

Ya, sebegitu pentingnya memperhatikan golden moment audience memperhatikan konten yang kita sajikan!

Sama seperti saat FULLSTOP Branding Agency Surabaya cerita di sini, copywriting merupakan elemen penting yang nggak boleh teman-teman skip sebelum konten tersebut FIX dan APPROVAL. Menentukan headline tentunya juga perlu research yang mendalam, seperti adanya korelasi dengan kekuatan panca indera yang barusan dibahas di baris sebelumnya.

Integrated Branding Strategy & Social Media Activation

Dan… kembali lagi.

FULLSTOP Branding Agency Indonesia tidak pernah melupakan poin satu ini.

Yaitu, antara branding strategy dengan social media activation harus terintegrasi, tidak boleh melupakan satu sama lain. Memang, adalah sebuah keuntungan FULLSTOP Indonesia juga adalah branding agency Wizzmie yang membuat brand identity dari nol. Tapi, kalau pun brand bukanlah buatan kita sendiri, atau mungkin family business owner nih yang logonya kan dibuatkan oleh agency bukan design tangan sendiri… Nah, tetap penting untuk memahami inti atau value dari brand identity supaya branding strategy dan social media activation itu bisa SEJALAN dan lebih EFEKTIF.

Itu yang terus dilakukan oleh FULLSTOP Indonesia sebagai branding agency official Wizzmie dari awal hingga opening cabang ke-16. Dan tentu seterusnya di opening cabang-cabang berikutnya.

Yap, sekalian nih, FULLSTOP Branding Agency Indonesia spill juga kalau akan ada opening cabang ke-17 Wizzmie lho!

Coba tebak, cabang ke-17 Wizzmie bakal ada dimana yaaa?

Stay tuned terus di Blog FULLSTOP Branding Agency Indonesia untuk dapatkan info dan brand analysis lainnya!

Back To List Blog