What’s Behind J.Co’s Brand Success

What’s Behind J.Co’s Brand Success

Posted by Arief Budi on 25 July 2017

Penggemar donat? Tentu setidaknya Anda pernah mendengar nama brand besar J.Co Donuts & Coffee yang kini gerainya sudah tersebar di seluruh Indonesia bahkan mancanegara. Tapi apakah Anda tahu kenapa brand satu ini bisa begitu sukses hingga cukup mumpuni untuk bisa bersaing dengan pesaing besar Dunkin & Donuts yang sudah melegenda sejak lama?

Rahasia besar butik donat asli Indonesia ini terletak pada kualitas donat yang mereka hasilkan. Bila Anda cukup jeli mengamati perbedaan donat-donat lain dengan donat yang dimiliki oleh J.Co, kemungkinan Anda akan cukup mudah menebak bahwa donat yang dihasilkan oleh J.Co tidaklah ‘seberat’ donat-donat pada umumnya. Johny Andrean, sang pemilik yang merupakan tokoh sukses di bidang salon yang kini merambah dunia kuliner, memanfaatkan celah yang belum dilihat oleh berbagai pemasar sejenisnya. J.Co Donuts & Coffee membuat brand positioning produk donat miliknya menjadi produk donat yang ringan, lebih tipis dengan tekstur lembut yang tidak begitu mengenyangkan, dan cukup untuk dijadikan teman snacking dan pengantar makan makanan berat.

J.Co juga memimpin persaingan produk donat melalui konsep dapur terbuka yang mereka inisiasi lebih dulu daripada pesaing lainnya. Konsep yang unik ini tak ubahnya menjadi terobosan branding yang brilian dan menggugah consumer experience saat mengunjungi gerainya.

Tidak hanya melakukan branding terhadap brand J.Co itu sendiri, J.Co juga melakukan ‘branding’ pada setiap menu yang dimilikinya melalui penamaan yang unik yang membuat masing-masing menu tersebut bisa stand out di mata konsumen dan membedakannya dengan menu-menu serupa yang dimiliki oleh brand-brand pesaing. Seperti misalnya penamaan menu kopi dengan J.Coffee, menu donat kecil dengan J.Pops, menu croissant donut dengan J.Cronut, menu donat sandwich dengan J.Club, serta menu yoghurt dengan J.Cool. Nama-nama ini sangat membantu menaikkan branding tiap menu yang dimiliki J.Co sekaligus brand J.Co itu sendiri.

J.Co juga memiliki strategi dengan hadir di berbagai media sosial, website, dan komunitas-komunitas tertentu untuk mengembangkan brandnya terus-menerus. Strategi inilah yang pada akhirnya membuat brand J.Co sukses dan berhasil meraih perhatian banyak konsumen hingga berdampak pada word of mouth yang berjalan sukses hingga sekarang di kalangan masyarakat umum.

Sebuah strategi branding yang menginspirasi, FULLSTOPPERS?

Back To List Blog